Rabu, 24 Juni 2020

Cara Flashing Advan G5 (E78) Bootloop Lupa pola via UpgradeDownloadTool

  Idedroid       Rabu, 24 Juni 2020

Assalamualaikum sahabat idedroid.com dimanapun anda berada. Disini kita membahas tentang Advan G5 yang tentu saja tak lain adalah flashing atau menginstal ulang rom pada smartphone pintar kesayangan anda yaitu Advan G5. Seperti sebelumnya, melakukan flashing Advan G5 kita menggunakan PC dan kita akan membutuhkan software tool khusus untuk memflash file jenis pac karena Advan G5 ini memiliki chipset jenis spreadtrum

Sebelum memulai melakukan langkah ini pastikan Advan G5 anda memiliki daya baterai yang cukup karena flashing membutuhkan waktu yang agak lama jangan sampai kehabisan daya baterai karena bisa menyebabkan error apabila gagal flashing. Pastikan Advan G5 anda memiliki daya baterai minimal 30% agar bisa bertahan. Jangan lupa mencabut semua sim yang terpasang seperti kartu SIM ataupun Sdcard karena jika tidak maka bisa menyebabkan error pada saat diflashing.

Flashing ini akan mengembalikan semua kepengaturan semua, jadi apapun yang anda setting sebelumnya akan kembali ke defaul. File seperti poto, musik, video, kontak, dan aplikasi yang anda instal secara manual juga akan terhapus apabisa anda menyimpan data tersebut di memory internal. Untuk aplikasi anda bisa menginstal ulang setelah selesai memperbaiki Advan G5 anda.

Flashing ini kita akan lakukan bertujuan untuk memperbaiki Advan G5 yang bermasalah seperti bootloop atau hank logo atau mentok logo, lupa pola, lupa pin, lupa sandi, kerusakan bug dan lain sebagainya yang berhubungan dengan software. Oleh sebab itu silahkan ikuti petunjuk cara flashing ini sampai dengan selesai.

Download bahan-bahan berikut ini:

 Download Upgrade Downloader Tool (Terserah pilih yang mana. Disarankan yang terbaru)
 Download SPD USB Driver
 Download Firmware Advan G5 (E78)

Passw: www.idedroid.com

Langkah Cara Flashing Advan G5 (E78)

 Langkah 1 
Yang pertama kamu harus download semua bahan yang sudah disediakan diatas. Extrak menggunakan Winrar atau 7zip seperti biasa. Jika diminta untuk memasukkan passwd silahkan masukkan passwd nya sudah disediakan diatas. Instal SPD USB Driver sampai selesai.

 Langkah 2 
Jalankan Upgrade Downloader Tool nya dengan cara sebagai Run as administrator. Setelah terbuka, silahkan klik Rodagigi dan arahkan ke folder firmware lalu masukkan file yang bernama SC9863A_E78_Android10_6201_V1.0_20200424.pac. Lihat gambar ini sebagai contoh


 Langkah 3 
Setelah firmware sudah dimasukkan, Klik tombol Start yang berlogo icon Play seperti gambar dibawah ini.

 Langkah 4 
Sekarang matikan Advan G5 anda, setelah mati atau off silahkan hubungkan ke pc sambil menekan tombol volume bawah maka proses akan berjalan. Jika tidak terdeteksi, coba gunakan tombol volume atas atau coba gunakan kedua tombol sekaligus ketika menghubungkan ke pc.

 Langkah 5 
Jika proses berjalan, silahkan tunggu sampai selesai. Anda tidak boleh mencabut kabel yang terhubung selama proses ini berjalan atau jangan sampai terganggu sebelum proses ini selesai. Jika proses flashing selesai akan ada tanda seperti gambar ini yang menandakan kalau proses telah selesai.

Nah... jika anda melihat tanda seperti itu dan flashing sudah selesai itu artinya flashing Advan G5 sudah berhasil dan anda boleh mencabut kabel lalu nyalakan Advan G5 anda seperti biasa. Pada saat Advan G5 anda dinyalakan mungkin akan membutuhkan waktu lebih lama untuk booting atau loading, silahkan lakukan seperti biasa dan tunggu saja sampai nyala.

Tag
cara flash advan g5 matot
cara flash advan g5 via sd card
firmware advan g5 marshmallow
cara mengatasi advan g5 bootloop
cara flash advan g5
flash advan g5 pac
cara flash advan g5 tanpa pc
cara flash advan g5
cara flash advan i7 matot
cara flash advan i7a via sd card
firmware advan i7 marshmallow
cara mengatasi tablet advan i7 bootloop
cara flash advan i7u
flash advan i7u pac
cara flash advan s5e tanpa pc
cara flash advan s5e 4gs

logoblog

Thanks for reading Cara Flashing Advan G5 (E78) Bootloop Lupa pola via UpgradeDownloadTool

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana menurut anda tentang artikel ini? Apakah artikel ini bermanfaat?
Tuliskan pendapat anda tentang artikel ini atau jika ada pertanyaan yang ingin disampaikan kepada kami. Masukan anda akan membantu www.idedroid.com menjadi lebih baik. Salam Admin (Arya : Ide Droid)