Minggu, 17 Juni 2018

Cara Flashing Xiaomi Redmi 4 4A 4Prime Tested

  Idedroid       Minggu, 17 Juni 2018
www.idedroid.com | Sebelum membahas Cara Flashing Xiaomi Redmi 4 4A 4Prime via MiFlashtool saya ucapkan salam Islam, Assalamualaikum Warahmatullahi wa barakatu... Kepada sahabat IdeDroid, pada artikel ini kita akan berbagi informasi flashing Xiaomi redmi 4 dan redmi 4a menggunakan Mi Flashtool. Ketahuilah flashing menggunakan Mi Flashtool ini ada dua macam cara yaitu melakukannya melalui Fasboot mode dan cara kedua menggunakan EDL Mode, keduanya sama-sama menggunakan Mi flashtool namun perbedaannya hanya pada koneksinya saja dan dari keduanya memiliki ciri khas tersendiri.

Perbedaan Menggunakan Fastboot mode dengan EDL Mode
Flashing dengan melalui Fastboot mode sangat gampang sekali dilakukan namun kekurangnnay adalah tidak dapat flashing xiaomi yang terkunci bootloader. Flashing dengan melalui EDL mode dapat dilakukan walaupun xiaomi dalam keadaan terkunci bootloadernya namun kekurangannya adalah harus menghubungkan xiaomi menggunakan mode EDL dan ini tidak mudah untuk dilakukan karena terkadang harus melakukan test poin dengan membongkar motherboard untuk bisa tersambung dengan mode EDL.
Baca juga: Cara flash Xiaomi Redmi 5 5A 5Plus 100% Tested

Manfaat Flashing / Tujuan Flashing
MiFlashtool adalah software yang dijalankan pada windows yang berfungsi sebagai alat flashing khusus xiaomi. Masfaat melakukan flashing antara lain: mengembalikan sistem android yang rusak, menghapus pola yang terkadang pengguna mengalami lupa pola pada smartphonenya sendiri, memperbaiki error baik itu pada aplikasi maupun pada fitur, memperbaiki xiaomi yang mengalami mentoh logo atau stuck logo atau biasa disebut dengan bootloop yang artinya hanya menampilkan booting terus menerus dan masih adalagi manfaat yang lain. Jika xiaomi anda mengalami hal seperti yang disebutkan diatas segera lakukan tindakan ini, yang pertamakali dilakukan adalah mempersiapkan bahan-bahan

Bahan-bahan persiapan Flashing
  • Komputer/PC atau Leptop (Windows32 bit/64 bit)
  • Kabel USB yang bagus, jika menggunakan kabel Original akan lebih bagus
Pilih firmware sesuai dengan tipe atau model xiaomi redmi yang anda gunakan tidak boleh tertukar-tukar. Firmware yang kami sajikan adalah versi Global yang sudah mendukung bahasa indonesia. Jika smartphone xiaomi redmi anda saat ini tidak ada pilihan bahasa indonesia setelah flashing menggunakan firmware ini xiaomi anda sudah dapat menggunakan bahasa indonesia karena sudah ada pilihannya. Sekarang lanjut ke tahap flashing

Cara Flashing Xiaomi Redmi 4 4A 4Prime
  1. Siapkan bahan-bahan diatas dan jadikan satu dalam satu folder tatapi nama folder jangan di beri spasi. Jika di beri spasi maka Miflashtool tidak dapat menemukan firmware yang dapat menyebabkan flashing Error
  2. Extrak semua bahan yang telah didownload tadi tetapi firmware jangan di ekstrak dulu. Lihat firmware, pastikan jenis extensi firmware berakhiram .tgz jika tidak maka gantilah atau rename file nya menjadi .tgz barulah kemudian di extrak
  3. Instal semua filenya iatu mulai dari Mi PC Suit kemudian Mi Flastool, ADB Fastboot driver dan USB Qualcomm driver. jika sebelumnya anda sudah pernah menginstal lewati saja langkah ini
  4. Kosongkan slot kartu sim dan memori, jangan ada kartu sim atau kartu memori yang terpasang
  5. Sekarang ada dua pilihan, apakah anda melakukan flashing menggunakan Fastboot mode atau EDL Mode? Jika menggunakan fastboot mode silahkan matikan xiaomi anda kemudian tekan dan tahan Volume Down dan Power secara bersamaa maka akan tampil Robot Fastboot mode kemudian hubungkan xiaomi menggunakan kabel USB. Jika ingin melakukan flashing menggunakan EDL mode maka silahkan baca Cara Masuk mode EDL Xiaomi Via CMD dan Test Poin
  6. Jika xiaomi sudah di hubungkan ke PC, sekarang buka MiFlashtool dengan cara klik kanan Rus as administrator kemudian klik tombol Refresh maka xiaomi anda seharusnya terdeteksi pada Miflashtool
  7. Klik Browse... lalu masukkan firmware xiaomi yang tadi sudah di extrak
  8. Sekarang klik Flash maka proses akan berjalan
  9. Tunggu proses flashing sampai selesai, biasanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit
  10. Selesai
Selain flashing menggunakan MiFlashtool anda juga dapat melakukan flashing menggunakan Qfil Tool, Baca Cara flashing Xiaomi All model menggunakan QPST/QFIL Lengkap. Setelah anda berhasil melakukan flashing tentu smartphone anda akan kembali normal namun ketika pertama kali smartphone nyala jangan panik, karena pada saat smartphone nyala akan membutuhkan waktu agak lama untuk menyusun data-data yang baru pada internal, tunggu saja xiaomi anda booting sampai xiaomi anda tampil layar utama.

Catatan:
Sebaiknya lakukan backup terlebih dahulu sebelum flashing karena flashing akan menghilangkan data yang tersimpan pada internal, namun jika smartphone anda mengalami lupa pola atau bootloop tentu tidak dapat melakukan backup, untuk xiaomi dalam keadaan seperti ini tidak apa-apa anda tidak perlu melakukan backup akan tetapi anda siap untuk kehilangan data yang tersimpan pada internal
Sekian tentang flashing xiaomi redmi 4 4A dan 4 prime yang kita bahas pada artikel ini, semoga menjadi manfaat untuk anda dan semua sahabat www.idedroid.com. Mungkin ada pertanyaan yang ingin disampaikan, tulislah pada kolom komentar yang sudah disediakan atau hubungi langsung via contact. Jika ada link yang rusak beritahukan pada kami. Wassalam...
Baca juga:
➭ Cara flashing Xiaomi Redmi Note 5 Via Miflashtool EDL mode
➭ Cara Flashing Vivo Y53 PD1628F Qualcomm via QPST/QFIL Tool
➭ Cara Fix Samsung S7 Edge Error Bootloader exception
Tag
cara flash xiaomi redmi 4 tanpa pc, cara flash redmi 4 prada, rom redmi 4 bahasa indonesia, rom global stabil redmi 4 prada, custom rom redmi 4 prada, flash redmi 4 via fastboot, cara flash xiaomi redmi 4a, fastboot rom redmi 4, cara flash xiaomi redmi 4a bootloop, flash redmi 4a fastboot, cara flash redmi 4a via miflash, cara flash xiaomi 4a via fastboot, flash redmi 4a bootloop, flash redmi 4a rolex, redmi 4a rolex spesifikasi, cara flash xiaomi redmi 4a tanpa pc, cara flash xiaomi redmi 4 prime bootloop, cara flash xiaomi redmi 4 prime via fastboot, flash redmi 4 prime fastboot, cara flash redmi 4 prime bootloop, cara flash xiaomi redmi 4 prime tanpa pc, redmi 4 prime tidak bisa masuk download mode, flash xiaomi redmi 4 rom global, cara instal ulang hp xiaomi redmi 4 prime

logoblog

Thanks for reading Cara Flashing Xiaomi Redmi 4 4A 4Prime Tested

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimana menurut anda tentang artikel ini? Apakah artikel ini bermanfaat?
Tuliskan pendapat anda tentang artikel ini atau jika ada pertanyaan yang ingin disampaikan kepada kami. Masukan anda akan membantu www.idedroid.com menjadi lebih baik. Salam Admin (Arya : Ide Droid)